Banjar Margo, (CL)–Pemerintah Kampung (Pemkam) Bujuk Agung, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulangbawang, membangun jogging track volume 360 X 1,2 X 0,12 meter melalui dana desa (DD) Tahun 2023 senilai Rp73.800.000 juta. Pembanguan ini terpusat di Lapangan Bola Simo Saren, RK 004, Kampung Bujuk Agung.
Pembangunan joging Trak sepanjang 360 meter lapangan sepak bola simo Saren Bujuk Agung angaran DD tahun 2023.
“Pembangunan jogging track dibangun guna menggiatkan minat olahraga warga kami. Minimal berjalan kaki atau lari maraton, untuk menjaga kebugaran tubuh,” kata Kepala Kampung Bujuk Agung, Iskandar, Seni 04 Juni 2023.
Ia menerangkan, manfaat pembangunan ini dapat dirasakan warga dalam jangka panjang. Pada 2021, pihaknya tidak dapat melakukan pembanguan dengan maksimal karena sebagian anggaran difokuskan pada penangan covid-19.
“Kita bangun fasilitas jogging track manfaatnya bisa dirasakan dalam jangka panjang. Total anggaran yang terserap kurang lebih Rp73.800.000 juta,” ucap Iskandar.(red)