Beranda Daerah Kampung Catur Karya Buana Jaya Bagikan BLT DD Secara Door To Door

Kampung Catur Karya Buana Jaya Bagikan BLT DD Secara Door To Door

330
0
BERBAGI

Cahayalampung.com (Tulang Bawang) – Pemerintah Kampung Catur Karya Buana Jaya Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang salurkan Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa Tahap satu kepada 20 keluarga penerima manfaat (KPM) Pada hari Jumat tanggal 19 February tahun2021).

Pembagian BLT DD tahap pertama tersebut dipimpin langsung oleh Sinto selaku Kepala Kampung Catur Karya Buana Jaya dan di dampingi oleh, Babinkamtibmas, Babinsa, Pendamping Desa, Ketua BPK, Ketua LPMK serta Aparatur Kampung.

Kepala Kampung Catur Karya Buana Jaya, Sinto, mengatakan merealisasikan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap pertama kepada masyarakat kampung yang berhak mendapatkannya Penyaluran BLT DD tahap 1 (satu) bulan januari ini

“Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap pertama sebesar 300.000 rupiah perbulan kepada 20 kelurga Penerima Manfaat sudah kita bagikan. Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan kondusif,” ucap Sinto.

Bentuk pelayanan prima terhadap masyarakat dalam roda kepemerintahan di Kampung Catur Karya Buana Jaya, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulang Bawang perlu diapresiasi dan Patut diacungi jempol karena pembagian BLT DD secara door to door langsung kepada masyarakat yang mendapatkan bantuan langsung tunai (BLT).

Tentunya hal tersebut dilakukan demi menghindari kerumunan dan selalu tetap mengedepan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid19.

“Tetap kita utamakan kesehatan dan selalu mematuhi protokol kesehatan dalam acara pembagian BLT DD ini, dengan dibagikannya bantuan langsung tunai dari dana desa ini dengan kita turun langsung ke masyarakat Door To Door supaya bisa tersalurkan dengan baik dan tepat sasaran sekaligus menyambung silaturahmi. Untuk kedepannya semoga bisa menjadi manfaat bagi yang berdampak Covid-19 yang tak kunjung usai ini,” ujarnya.

Lanjut Sinto, “Penyaluran Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa bisa tersalurkan kepada warga yang berhak mendapatkannya juga bisa membantu sedikit meringankan beban mereka yang terdampak virus Covid19,” harapnya. (CL/Akif)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here