Beranda Lifestyle Babinsa Sigap Bersihkan Reruntuhan Akibat Angin Puting Beliung

Babinsa Sigap Bersihkan Reruntuhan Akibat Angin Puting Beliung

714
0
BERBAGI

Cahayalampung.com–Bintara Pembina Desa (Babinas) Kodim 0426 Tulangbawang sigap bersihkan puing-puing reruntuhan akibat angin puting beliung yang menghantam PT Bangun Nusa Indah Lampung (BNIL) tepatnya di Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Margo, Kabupaten Tulangbawang. Kamis (04/6/2020).

Dari pantauan cahayalampung.com dilapangan Danramil 426-02 Menggala Kapten Inf LE. Sihombing bersama anggota Babinsa langsung turun tangan membersihkan dan merapihkan asbes, seng yang bertaburan di lokasi PT BNIL.

Saat di temui di lokasi tempat kejadian PT BNIL Danramil 426-02 Menggala Kapten Inf LE. Sihombing yang mewakili Dandim 0426 Tulangbawang Letkol INF Kohir, mengatakan kejadian angin puting beliung ini tepatanya pada pukul 10 : 30 Wib kami langsung turun ke lokasi.

“Dilokasi PT BNIL kami membersihkan puing-puing asbes, seng atap dari reruntuhan gudang PT BNIL seperti satu Gedung pupuk rusak bera, dua Gudang BBM rusak berat, tiga Gudang bengkel rusak berat, empat Parkir Traktor rusak berat, lima Gudang spare part rusak ringan, enam 2 Mess karyawan rusak berat, tujuh parkiran mobil rusak ringan,” jelasnya kepada Cahayalampung.com.

Lebih lanjut Kapten Inf LE. Sihombing, menjelaskan, adapun kampung yang terkena dampak angin puting beliung ini ada tiga kampung diantaranya Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Margo, Komplek perkantoran dan pergudangan PT BNIL, Kampung Sido Mulyo, Kecamatan Penawar Tama, dan Kampung Tritunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung Kabupaten Tulangbawang.

“Rinciannya Kampung Tritunggal Jaya, Banjar Margo ada 2 unit rumah rusak ringan, Pergudangan PT. BNIL Gudang Pupuk Rusak Berat, Gudang BBM Rusak Berat, Gudang bengkel rusak berat, Parkir Traktor rusak berat, Gudang Spare Part rusak ringan, 2 Mess Karyawan rusak berat, parkiran mobil rusak ringan, Kampung Sido Mulyo kecamatan Penawar Tama 5 unit rumah rusak ringan, 2 unit warung rusak ringan, dan kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung 3 unit rumah rusak ringan,” paparnya.

Dari pantauan cahayalampung.com dilapngan tidak ada korban jiwa dalam bencana alam kali kedua nya di kabupaten Tulangbawang. (rhm).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here