Cahayalampung.com–Dalam suasana Jumat yang berkah, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) kabupaten Tulangbawang (Tuba), menggelar yasinan dan doa bersama dalam rangka ungkapan syukur atas selesainya Pembangunan dan rehap Balai Wartawan Sai Bumi Nengah Nyappur, Kantor Sekretariat PWI Tulangbawang. Acara berlangsung tepatnya diruang aula rapat PWI setempat, Jumat (28/2).
Pada kegiatan yasinan dan doa bersama ini dipimpin langsung, Ustad Sugeng Alfadilah yang didampingi ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman SH, Sekretaris PWI Erwinsyah yang diikuti puluhan anggota PWI setempat.
Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman SH mengucap syukur kepada Allah atas selesainya kegiatan pembangunan dan rehap kantor sekretariat PWI Tulangbawang ini, yang mana sudah berlangsung selama empat bulan lebih yang menelan dana cukup besar, yaitu sebanyak kurang lebih hampir Rp250 juta.
Lanjutnya, tentu hal ini tidak dapat berjalan dengan baik sebagaimana diharapkan bersama tanpa adanya dukungan seluruh anggota dan jajaran pengurus PWI dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang di era kepemimpinan Hj Winarti.
“Saya selaku ketua PWI Tulangbawang mengucapkan terimakasih atas dukungan kawan-kawan sekalian dan Pemkab Tulangbawang baik itu tenaga maupun materil yang selama ini sudah berjalan dengan baik, sehingga pembangunan Aula Sai Bumi Nengah Nyappur dan rehap kantor PWI ini berjalan dengan sebagaimana diharapkan bersama, dan semogga PWI Tulangbawang dapat lebih baik lagi kedepannya,” tutur Rahman Sapaan Akrab Ketua PWI Tuba.
Ia juga berharap kedepannya program PWI Tulangbawang yang saat ini berjalan dan yang akan digelar dapat terus dimaksimalkan sebaik mungkin, “dengan terus menjaga kekompakan seluruh anggota sehingga program PWI dapat berjalan dengan baik dan lancar demi kemajuan PWI Tulangbawang lebih baik lagi,” paparnya. (red)