TULANG BAWANG – Kepedulian terhadap bencana nasioanal COVID19 terus mengalir dari berbagai pihak. Para donatur bermunculan menyumbangkan barang berupa masker, cairan antiseptik, paket sembako dan alat pelindung diri (APD).
Terbaru, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI), Kabupaten Tulangbawang, menyumbangkan APD ke Puskesmas Tulangbawang 1, Jumat (17/4/2020), bantuan diterima langsung oleh Kepala Puskesmas Tulangbawang 1 didampingi unsur pegawai Puskesmas setempat.
“Alhamdulilah, hari ini ada perkumpulan yang peduli Coroba dari PSMTI. Bantuan yang diberikan oleh PSMTI berupa baju cover All 80pcs, pace shield 170pcs, masker 100pcs, apron 70 pcs,”ujar Kapuskes Tulangbawang 1, H. Arnan Jaya.
Arnan menambahkan, bantuan dalam APD dari PSMTI sangat bernilai dan bermanfaat bagi tim medis di Puskesmas, dalam mempersiapkan diri dan bentuk antisipasi penanganan pasien.
“Kami sangat bersyukur dan berterimakasih sekali kepada PSMTI yang telah berperan aktif dalam upaya penanganan COVID19. Semoga virus berbahaya ini tidak menjangkit di Tulangbawang. Aamiin,”kata Arnan. (BUD)