Beranda Kesehatan FORKOPIMDA TUBA GELAR SERANGAN UMUM COVID19

FORKOPIMDA TUBA GELAR SERANGAN UMUM COVID19

464
0
BERBAGI

TULANG BAWANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang bersama seluruh jajaran satker/instansi, yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pemerintahan Daerah (Forkopimda) menggelar serangan umum 31 Maret 2020, terhadap COVID19.

Ratusan pasukan yang terdiri dari unsur TNI/Polri, Sat Pol PP, Damkar, BNPBD dan unsur pejabat teras Pemkab Tulangbawang, bergerak secara serentak melakukan penyemprotan penangkal Corona di sepanjang jalan lintas timur, Menggala, Unit 2, dan pusat – pusat keramaian.

Pasukan dipimpin langsung oleh Kapolres Tulangbawang AKBP. Andi Sisworo dan Sekretaris Daerah (Sekdakab) Antoni, didampingi Kepala Dinas Kesehatan, Fatani, Kapolsek Banjaragung Kompol Rahmin, Camat Banjaragung Fandi Ahmad Zia, serta pejabat teras Pemkab lainnya.

Dari pantauan dilapangan, pasukan Forkopimda melakukan penyemprotan dengan menggunakan peralatan perang lawan Corona secara lengkap. Aksi heroik Forkopimda menjadi perhatian warga dan masyarakat setempat.

Kepala Dinas Kesehatan Tulangabawang, Fatoni, mengatakan, Forkopimda Tulangbawang tengah melakukan gerakan serentak penyemprotan dalam upaya pencegahan penyebaran COVID19 di beberapa titik pusat keramaian.

“Kami sedang lakukan penyemprotan. Mudah – mudahan penyemprotan ini dapat memutus mata rantai penyebaran Corona,”terangnya.

Bati Fatoni juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Tulangbawang, agar tetap menjaga kesehatan, menjaga kontak langsung dengan berkumpul. Warga diminta tetap berada di rumah, tidak berkumpul – kumpul dan tetap mematuhi protokol kesehatan. (BUDI)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here