MESUJI–Jajaran personil Polri dan TNI dalam pengamanan proses jalannya Pleno Kabupaten Mesuji sampai pengiriman kotak suara ke KPU Provinsi Lampung berjalan sukses dan aman. di Aula Sekertariat Pemda Mesuji Desa Brabasan, Kecamatan Tanjungraya.
Terlihat, sebanyak 160 personil gabungan TNI, Polri lakukan pengamanan setiap sudut lokasi jalannya Pleno Kabupaten dan ada beberapa anggota dengan dilengkapi persenjataan serta kendaraan Polisi seperti Barakuda.
“Pengamanan kita maksimalkan, Personil Polres Mesuji 120 orang, TNI 30 orang, dan dari Polda (security door) 10 orang, alhamdulilah berjalan dengan lancara dan aman” Ujar Kapolres Mesuji AKBP Edi Purnomo, Rabu (8/5/2019).
Kemudian, Edi Mengatakan pihaknya sampai saat ini telah memantau secara ketat sehingga dari awal pendistribusian, pencoblosan, serta sampai saat waktu Pleno Rekapitulasi Suara tingkat Kabupaten berjalan dengan lancar dan aman.
“Kondisi tetap kondusif, tidak ada kejadian yang Signifikan sampai terjadi konflik Horizontal. Hal itu sudah kita antisipasi sejak dini. Semua bisa aman dan lancar karena dukungan dari semua lapisan masyarakat Kabupaten Mesuji. Sebab, Pesta Demokrasi ini hajat kita semua, dan saya berterima kasih kepada seluruh masyarakat Mesuji,” tutupnya. (Akif /red).