Beranda Lifestyle Chusnunia : Kedepan Harus ada Anggaran Khusus untuk Pemberdayaan Perempuan

Chusnunia : Kedepan Harus ada Anggaran Khusus untuk Pemberdayaan Perempuan

508
0
BERBAGI

LAMPUNG, (CL) – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Lampung nomor urut tiga Chusnunia berkomitmen memperjuangkan hak-hak perempuan.

“Ke depan, harus ada anggaran khusus untuk pemberdayaan perempuan di Provinsi Lampung,” tegas Chusnunia yang akrab disapa Nunik saat kampanye terbuka di Lapangan Kijang, Pekon (Desa) Seray, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung. Rabu (21/03/2018).

Dia menjelaskan, jika Arinal Djunaidi dan Nunik diberikan amanat menjadi Gubernur dan Wakil GUbernur Lampung, akan mengalokasikan anggaran khusus untuk pemberdayaan pemerempuan dalam APBD.

“Gila saya kalau tidak memperjuangkan hak perempuan. Saya pasti berkomitmen memperjuangkan hak-hak perempuan di Provinsi Lampung,” tegas Nunik.

Bupati perempuan pertama di Provinsi Lampung itu juga berjanji menjadikan sektor pariwisata sebagai prioritas pembangunan Lampung ke depan. Termasuk pariwisata di Kabupaten Pesisir Barat yang sudah dikenal dunia akan keindahan pariwisatanya.

“Lampung perlu pemimpin yang kongkrit, bukan hanya berkata-kata, tetapi dengan kerja nyata. Jika kami mengembang amanah tersebut, Pesisir Barat menjadi salah satu kabupaten prioritas pembangunan di sektor pariwisata,” katannya.

Paslon yang diusung Partai Amat Nasional (PAN), Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), itu meminta dukungan masyarakat Pesisir Barat, pada 27 Juni 2018 mendatang untuk memilih pasangan nomor urut 3 Arinal-Nunik menjadi Gubernur-Wagub Lampung priode 2019-2024. (rls/red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here