Cahayalampung.com–Tahun 2020 ini harapan masyarakat Tri Mulya Jaya, Kecamatan Banjar Agung terkait ketersedian air bersih akan segera terealisasi.
Hal ini diungkapkan Kepala Kampung Ujang kepada cahayalampung.com saat di temui di lokasi pembangunan Pamsimas. Rabu. ( 21-10-2020).
Ia mengatakan pengadaan air bersih itu berasal melalui program Pamsimas (Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat). “Insya Allah melalui program Pamsimas tahun ini,” ujar Ujang.
Dijelaskan Ujang, masyarakat Tri Mulya jaya khususnya di RT 02, RK 04, yang di huni sekitar 145 jiwa atau 40 kepala keluarga (KK) itu kesulitan memperoleh air bersih. Sebagian masyarakat sebelumnya menggantungkan kebutuhan air dari sumur ketika masih bisa di gunakan sumur.
“Ketika musim kemarau melanda, maka warga kami kesulitan mendapatkan air bersih. Mudah- mudahan melalui program Pamsimas ini kebutuhan masyarakat akan air bersih dapat teratasi,” jelas Ujang.
Pekerjaan : pembangunan Pamsimas melalui program Kelompok kesewadayaan masyarakat KKM Tirta KCI -2, yang terletak di RT 02, RK 04. Pekerjaan : Pembangunan sarana air minum.
– Tower air 1 unit.
– Sumur bor dalam 1 unit.
– Perpipaan 1074 meter.
– Tempat cuci tangan 2 unit.
: Kegiatan PHBS di masyarakat Dan sekolahan
– Operasional KKM dan SATLAK.
– Pelatihan KKM dan SATLAK.
– Pelatihan KP dan SPAMS.
– Pelatihan Disabilitas.
– K3 COVID19.
Bersumber dana dari : APBN. Rp.220.293.000.
– INCASH 4% Rp.11.014.650.
– INKIND 16% Rp.44.058.6000.
Total Dana Rp.275.366.250.
Alhamdulillah pekerjaan pembangunan Pamsimas di kampung Tri Mulya jaya sudah mencapai 75% hampir finishing dan berjalan dengan lancar, “Berkat dukungan dari masyarakat khususnya warga kampung Tri Mulya jaya dan bisa membantu mencukupi persediaan air di kampung kami,” harap Ujang.
Dari pantauan media ini dilapangan pekerjaan yang dilaksanakan sudah sesuai dengan aturan dan teknis yang sudah diatur dalam program Pamsimas.(akif).